Sabtu, 23 Mei 2020

Menggunakan Aplikasi Office Online

Perkembangan teknologi khususnya teknologi informasi seakan berpacu dengan waktu, terbukti saat ini dengan menggunakan perangkat komputer yang "tua" kita bisa merasakan software terkini dengan bantuan internet.



salah satu buktinya bahwa saat ini telah banyak penyedia layanan internet yang menyediakan fasilitas untuk kerja. Untuk menggunakan produk Microsoft Office secara gratis, kita bisa menggunakan office online dengan syarat memiliki akun di hotmail atau outlook, selain itu,
Google Document, adalah salah satu fasilitas dari google untuk bekerja dengan aplikasi perkantoran seperti produk microsoft office, yaitu writer, spreadsheet dan impres. Jika kita telah memiliki akun email @google.com maka kita sudah bisa menggunakan fasilitas tersebut,

Dengan menggunakan aplikasi yang free alias gratis tersebut baik dari produk Microsoft dan dan google, telah banyak menghemat anggaran kita dalam memperoleh aplikasi / software paket perkantoran ( office aplication) yang dengan aplikasi gratis  tersebut sudah cukup untuk produktivitas kita sehari-hari.

Dan untuk memperoleh layanan microsoft office online yang gratis, maka kita harus membuat akun di alamat www.live.com sedangkan untuk layanan aplikasi office dari google bisa langsung ketik alamat docs.google.com, jika anda telah memiliki akun di google.com

Demikian sedikit informasi terkait menggunakan aplikasi perkantoran (office appliacation) secara online.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar